Berita Nasional

PERESMIAN GEDUNG PUSAT PENGEMBANGAN KEPERAWATAN PURWOREJO

Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) III PPNI Jawa Tengah dan pembangunan gedung Pusat Pengembangan Keperawatan Purworejo, membuktikan bahwa DPD PPNI Kabupaten Purworejo yang diketuai oleh Agung Heru Prastowo atau yang akrab disapa mas heru memberikan perhatian yang khusus bagi pengembangan keperawatan di Jawa Tengah.

Dalam acara peresmian Gedung Pusat Pengembangan Keperawatan Purworejo dihadiri pula Bupati Purworejo Agus Bastian, SE, MM, Ketua DPW PPNI Jawa Tengah sekaligus Anggota DPR RI Komisi IX Dr. Edy Wuryanto, SKp,M.Kep dan seluruh Ketua DPD Se-Jawa Tengah.

Bupati Purworejo Agus Bastian pun sangat mendukung atas didirikannya Gedung Keperawatan Purworejo agar lebih mengingkatkan mutu dan kompensi perawat. “Saya sangat mengapresiasi pembangunan gedung ini, semoga keberadaan gedung ini dapat meningkatkan kompetesi SDM perawat di Purworejo”

Ketua DPW PPNI Jawa Tengah Edy Wuryanto sangat heran dengan sepak terjang Mas Heru “Mas heru sepak terjangnya sangat bagus, hanya 6 bulan bagungan semegah ini dapat terbangu, ini rekor di Jawa Tengah”

Pembangunan gedung ini menelan biaya 1,5 M. Pembangunan gedung ini mendapatkan bantuan dari DPW PPNI Jateng sebesar Rp. 330.000.000,- dengan rincian bantuan gedung 30 juta sedangkan sumbangan bergulir sebesar 300 juta. Selain itu juga dari sumbangan anggota sebanyak 1171  Anggota yang terdiri dari 12 Komisariat.

“Uang 1,5 M untuk membangun gedung ini sangat berat pak (bupati), di mata pak bupati mungkin sedikit, dimata kami ini sangat besar. Membutuhkan pengorbanan yang besar untuk bisa membangun gedung ini, ya nanti kalau masih ada kurang-kurang sedikit atau banyak pak bupati siap membantu” ujar Edy sambil bercanda.

Sementara Heru Agung Prastowo, S.Kep, MM, Ketua DPD PPNI Purworejo  mengungkapkan tujuan pembangunan ini adalah terciptanya fasilitas diklat yangg memadai bagi anggota, sebagai tempat untuk meningkatkan kompetensi dan skill untuk menunjang pengetahuan dan kompetensi perawat dan juga untuk mendekatkan diri dengan masyarakat Purworejo. (ASB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *